-->

Bahasa Indonesia Bakal Mendunia

Budiyono Dion, Bahasaku



Bahasa Indonesia Bakal Mendunia

Sekali lagi saya katakan, bahasa Indonesia ke depan bakal menjadi bahasa dunia. Prediksi ini didasarkan kepada; semakin banyak dunia internasional memiliki kepentingan dengan Indonesia, semakin banyak orang belajar dan menggunakan bahasa Indonesia.

 Kita melihat, bahwa negeri kita Indonesia memiliki banyak sumber daya alam yang melimpah, dan banyak pula seni-budaya yang menawan. Hal ini ibarat madu atau gula negeri ini, tentu akan banyak diburu orang dari berbagai belahan bumi ini. Sehingga banyak orang yang meiliki kepentingan dengan negeri kita.
Kita harus memiliki regulasi yang mengatur, orang-orang asing yang memiliki kepentingan denganIndonesia harus disyaratkan bias berbahasa Indonesia. Kebijakan pemerintah yang mengeluarkan peraturan menteri tenaga kerja adalah tepat. Regulasi ini dikeluarkan dalam rangka menyambut Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) 2015.

Pemberlakuan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) 2015, membuat tenaga kerja asing lebih mudah masuk dan bekerja di Indonesia. Hal itu menjadi ancaman bagi tenaga kerja Indonesia, karena bisa mengurangi jatah lowongan kerja (KOMPAS.com)
.Menteri Tenaga Kerja Hanif Dakiri menegaskan, semua orang asing yang ingin bekerja di Indonesia, harus bisa berbahasa Indonesia dengan baik dan lancar. Pasalnya syarat tersebut sudah diberlakukan di beberapa negara tetangga jika ada orang Indonesia ingin bekerja di luar negeri.
Dengan demikian tenaga kerja asing disyaratkan bisa Bahasa Indonesia. Syarat tersebut bukan untuk mengusir orang asing dari Indonesia, namun bertujuan agar orang asing bisa berbahasa Indonesia, untuk menegaskan adanya keadilan untuk tenaga kerja di ASEAN khususnya. Hal ini seperti yang telah dilakukan oleh Negara lain. Pengiriman tenaga kerja ke Jepang dipersyaratkan bisa Bahasa Jepang, ke Hongkong kita disyaratkan bahasa Kantonis, ke timur tengah juga sama.
Kepentingan dunia atas Indonesia banyak, misalnya lagi dalam dunia sepak bola, banyak klub di tanah air yang impor pemain dari asing. Secara otomatis mereka harus belajar bahasa Indonesia. Seperti yang dilakukan klub Persija Jakarta yang mendatangkan pemain Stefano Lilipally yang didatangkan dari klub divisi dua Liga Jepang, Consadole Sapporo. Ia pun berjanji akan belajar bahasa Indonesia. Ia berjanji akan melatih kemampuan berbahasa Indonesia-nya demi membangun komunikasi antar pemain, ia bakal belajar bahasa Indonesia dari istrinya (TRIBUNNEWS.COM).
“Tentu selain berusaha memetik kemenangan, saya juga akan berusaha menguasai bahasa Indonesia demi menjalin kerjasama maksimal dengan tim,” ujar pria berusia 25 tahun di kantor Persija di kawasan Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta,, Selasa (13/1/2015).
Pemain naturalisasi berdarah Belanda itu dikontrak oleh Macan Kemayoran dengan masa durasi satu musim penuh. Stefano diketahui memiliki istri yang memiliki keturunan Indonesia dan fasih berbicara bahasa Indonesia tapi ia kini masih berada di Belanda.
Beberapa alasan itulah, bahasa Indonesia akan menjadi bahasa dunia. Tentu saja masih banyak kepentingan asing di Indonesia. Hal itu akan menguatkan bahasa Indonesia akan banyak dipelajari dan digunakan yang menguatkan bahasa Indonesia menjadi bahasa dunia.
 

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Bahasa Indonesia Bakal Mendunia"

Post a Comment

mohon meninggalkan komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel